Tips Penting Memulai Bisnis Agen Morena Pulsa untuk Pemula
Tips Penting Memulai Bisnis Agen Morena Pulsa untuk Pemula
Sekarang ini jamannya isi pulsa all operator, selain karena lebih praktis, harga dasar pulsanya pun
juga cenderung lebih murah. Itulah sebabnya Morena Pulsa hadir ke tengah-tengah Anda sebagai
salah satu penyedia server pulsa murahyang telah berpengalaman dan
profesional. Jika Anda tertarik bergabung untuk memulai bisnis pulsa Anda, maka sekaranglah saatnya.
Seiring dengan kemajuan teknologi dan informasi serta
perekonomian masyarakat dari tahun ke tahun, membuat kebutuhan akan telepon
seluler dan pulsa menjadi semakin tidak terbendung. Kedua hal tersebut memang
tidak dapat dipisahkan. Tanpa pulsa ataupun kuota internet, membuat ponsel
benar-benar seperti benda mati saja. Sehingga inilah yang menjadi kesempatan
emas untuk berbisnis sebagai agen pulsa.
Tanpa langkah yang pasti dan terarah, apapun bisnis yang
Anda jalani pasti akan terseok-seok, begitu juga dengan bisnis ini. Padahal,
berbisnis pulsa tergolong bisnis yang cukup menguntungkan.

Tips Penting Memulai Bisnis Sebagai Agen Morena Pulsa
Tetapkan harga jual yang masuk akal
Setelah Anda bergabung sebagai agen Morena Pulsa, saatnya Anda
untuk mulai menghitung margin untuk
menetapkan harga jual yang masuk akal. Menghitung harga jual ini sangat
menentukan keuntungan yang akan Anda dapat nantinya. Anda harus mulai
mempertimbangkan beberapa hal seperti harga dasar pulsa, biaya admin dan
lain-lain, biaya SMS saat transaksi hingga biaya tak terduga lainnya.
Dalam menentukan harga jual, sebaiknya juga jangan
terlalu berpatokan pada pasar sekitar, misalkan jika umumnya pulsa 5000 dijual
menjadi 7000, namun jika masih memungkinkan menjual dengan harga 6500, maka
lebih baik jual dengan harga 6500. Pelanggan tentu akan lebih senang memilih
yang lebih terjangkau.
Utamakan pelayanan
Meski Anda bergabung sebagai agen Morena Pulsa yang senantiasa memberikan
yang terbaik dalam hal kecepatan transaksi dan pelayanan, namun jika Anda
sendiri ‘mengabaikan’ pelayanan terhadap konsumen Anda maka hasilnya akan sama
saja. Jika Anda melayani konsumen dengan setengah hati, maka hasil yang Anda
dapat juga tidak akan maksimal.
Maka dari itu, jangan hanya mengandalkan harga pulsa murah saja. Anda juga harus benar-benar
paham bagaimana caranya melayani konsumen dengan baik. Biasakan untuk
menanyakan dengan sopan apa yang konsumen perlukan hingga mengucapkan terima
kasih kepada mereka. Dengan demikian, konsumen pun akan segan karena Anda sudah
beramah tamah.
Manfaatkan media sosial
Dunia online di
era modern seperti sekarang ini memang sudah menjadi suatu hal yang tidak
terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Jadi ini juga bisa menjadi peluang
bagi Anda untuk memaksimalkan pemasaran Anda.
Jadi selain memilih produk dari Morena Pulsa yang sesuai
dengan kebutuhan Anda, manfaatkan beberapa media sosial yang populer seperti
BBM, Line, Whatsapp, Facebook, Twitter dan sebagainya untuk memasarkan produk
Anda. Jika Anda bisa lebih kreatif, maka produk Anda akan semakin dikenal.
Berikan reward kepada pelanggan yang loyal
Keberadaan pelanggan setia sangat penting dalam kemajuan
usaha Anda. Semakin banyak pelanggan setia maka bisnis
pulsa Anda akan semakin meluas dan dipercaya. Oleh sebab itu, tidak ada
salahnya jika Anda memberikan reward bagi
para pelanggan setia Anda. Bisa berupa potongan harga, poin yang dapat ditukar
dengan hadiah menarik maupun hadiah langsung secara cuma-cuma.
Jangan berikan toleransi yang berlebihan
Sekali dua kali, ada pelanggan yang kasbon itu hal yang
biasa. Namun jangan sampai Anda kebablasan dalam memberikan toleransi. Berikan batas maksimal pembayaran atau jangan
biarkan mereka terlalu banyak menumpuk kasbon pulsa. Tidak dapat dipungkiri
bahwa bisnis Anda membutuhkan perputaran modal, inilah yang paling utama dalam
kelancaran bisnis Anda.
Catat kas keuangan dengan baik
Pencatatan keuangan yang baik dan teratur, mulai dari
pengeluaran hingga pemasukan akan membantu Anda melakukan manajemen keuangan
dengan baik. Meski hanya pembukuan sederhana, namun akan sangat membantu Anda
kelak.
Memilih server pulsa terbaik
Keberadaan server pulsa
merupakan hal yang sangat krusial dalam bisnis
pulsa ini. Sehingga penting bagi Anda untuk memilih server pulsa murah yang
mumpuni dan kredibel. Jadi, jika Anda memilih Morena Pulsa sebagai server Anda, maka artinya Anda tidak salah pilih.
0 Response to "Tips Penting Memulai Bisnis Agen Morena Pulsa untuk Pemula"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.